Turunkan Kolesterol yang Membandel dengan Mengonsumsi 6 Makanan Ini
Bahan ini mengandung berbagai senyawa aktif, salah satunya adalah allicin.
Selain menurunkan tekanan darah tinggi, bawang putih juga membantu menurunkan kolesterol.
2. Alpukat
Makanan penurun kolesterol yang ampuh adalah alpokat atau alpukat.
Tahukah kamu bahwa alpukat adalah buah yang padat nutrisi? Buah ini kaya lemak tunggal dan serat, dua nutrisi yang membantu menurunkan LDL dan menambah HDL.
Mengganti lemak dengan buah alpukat membantu menurunkan kolesterol, LDL, dan trigliserida.
3. Ikan Berlemak
Ikan yang mengandung lemak seperti salmon dan makarel adalah sumber lemak omega-3 yang baik.
Kandungan ini membantu meningkatkan kesehatan jantung dengan menambah kolesterol HDL baik dan menurunkan risiko peradangan juga stroke.
Bahan ini paling baik diolah dengan dikukus atau direbus, karena ikan yang diolah dengan cara digoreng sama-sama berisiko untuk jantung dan stroke.