Warga Bakar Ilalang, Penerbangan Ganggu
jpnn.com, SURABAYA - Dalam dua bulan terakhir ini, terdapat sembilan kebakaran yang mengganggu penerbangan di Juanda, Surabaya.
Pemicu terbanyak adalah pembakaran ladang bekas panen atau rumput ilalang yang dilakukan warga sekitar bandara.
"Meski warga sudah diarahkan, jika ada asap, akan mengganggu pilot ketika mau landing maupun take off," kata Isimaruni, section head ARFF Bandara Internasional Juanda.
Karena itu, Airport Rescue and Fire Fighting (ARFF) Bandara Internasional Juanda berinisiatif mengedukasi warga.
"Yang dekat dengan bandara adalah Desa Banjar Kemuning, Segoro Tambak, dan Sedati Gede," ucapnya.
ARFF Juanda kini juga memberi edukasi kepada masyarakat Desa Segoro Tambak, Kecamatan Sedati.
Materinya adalah bahaya kebakaran dan dampaknya terhadap dunia penerbangan.
"Khususnya para petani ladang. Itu harus diberi latihan," lanjutnya.