Waspada, 4 Makanan Ini Bisa Merusak Kesehatan dan Kualitas Cairan Pria
jpnn.com, JAKARTA - SAAT bermain cinta dan mencapai puncak, pria pasti mengeluarkan cairan.
Cairan pria ini memiliki ukuran yang sangat kecil dan biasanya akan berenang dan berusaha menembus indung telur wanita.
Tujuannya tentu saja, membuat istri Anda hamil. Namun, dibutuhkan cairan pria yang kuat dan sehat agar istri bisa segera hamil.
Tahukah Anda, ada beberapa makanan yang harus dihindari pria, karena bisa merusak kualitas dan kesehatan cairan mereka?
Berikut ini penjelasannya, seperti dikutip laman Fertilityinstitutesandiego.
1. Daging Olahan
Sebuah Studi Harvard menunjukkan pria yang makan kurang dari 1,5 porsi daging olahan dalam waktu seminggu, memiliki peluang 28 persen lebih baik untuk membuat sang istri hamil dibandingkan dengan pria yang makan hampir 3 porsi lebih banyak dalam seminggu.
Daging olahan termasuk hamburger, bacon, dendeng, hot dog, dan salami.