Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Waspada Surat Tilang ETLE Palsu, Ini Ciri-Ciri yang Asli

Jumat, 29 September 2023 – 17:55 WIB
Waspada Surat Tilang ETLE Palsu, Ini Ciri-Ciri yang Asli - JPNN.COM
Direktur Lalu Lintas Kepolisian Daerah Sumatera Selatan Komisaris Besar M Pratama Adhyasastra. Foto: Cuci Hati/jpnn.

jpnn.com, PALEMBANG - Pengiriman surat tilang Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) dimanfaatkan sebagian oknum untuk melakukan aksi kejahatan.

Salah satunya dimanfaatkan oleh pria berinisial ES warga Kecamatan Pagelaran Tulung Selapan Ilir, Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI).

Dalam menjalankan aksinya, ES melakukan penipuan mengatasnamakan kepolisian dengan modus mengirimkan APK surat tilang.

Korban yang tak sengaja mengklik link APK tersebut seketika langsung disadap oleh pelaku.

Akibatnya, korban mengalami kerugian sebesar Rp 2,3 miliar.

Pelaku saat ini sudah ditangkap oleh Subdit V Tipidsiber Ditreskrimsus Polda Sumsel.

Menanggapi hal tersebut, Direktur Lalu Lintas Kepolisian Daerah Sumatera Selatan Komisaris Besar M Pratama Adhyasastra menyampaikan bahwa untuk surat tilang ETLE tidak pernah  dikirim melalui APK link.

"Surat tilang itu dikirim melalui pos, tidak pernah dikirim melalui link apapun, dan itu hanya sebetas surat konfirmasi saja bahwa yang bersangkutan kena tilang," sampai Pratama, Jumat (29/9).

Surat tilang ETLE tidak pernah dikirim melalui link APK, tetapi dikirim melalui Post.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close