BRI Agro bersama Jamkrindo & Askrindo Ikut Sukseskan Program Pemulihan Ekonomi Nasional
jpnn.com, JAKARTA - PT Bank Rakyat Indonesia Agroniaga Tbk (BRI Agro) menjalin kerja sama dengan PT Jaminan Kredit Indonesia (Jamkrindo) dan PT Asuransi Kredit Indonesia (Askrindo).
Perjanjian ini dilakukan dalam mengimplementasikan Peraturan Pemerintah RI Nomor 23 Tahun 2020, tentang Pelaksanaan Penjaminan Program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN).
Untuk itu, dalam mendukung kebijakan keuangan negara dalam mempercepat penanganan pandemi corona, BRI Agro bersama Jamkrindo dan Askrindo menandatangani perjanjian kerja sama dalam membantu Usaha Mikro, Usaha Kecil dan Usaha Menengah (UMKM) yang kegiatan usahanya terdampak.
Adapun penandatanganan kerja sama ini dilakukan oleh Sigit Murtiyoso selaku Direktur Bisnis BRI Agro dan Amin Mas’udi selaku Direktur Jamkrindo serta Anton Fadjar A. Siregar selaku Direktur Askrindo.
Penandatanganan tersebut juga disaksikan oleh Menko Bidang Perekonomian RI Airlangga Hartarto, Menko Bidang Kemaritiman dan Investasi RI Luhut Binsar Panjaitan.
Kemudian Menteri Keuangan RI Sri Mulyani Indrawati, Menteri BUMN RI Erick Thohir, Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah RI Teten Masduki serta Wamen BUMN RI Kartika Wirjoatmodjo (7/7).
“Kami sangat menyambut baik kebijakan Pemerintah yang diambil untuk Pemulihan Ekonomi Nasional ditengah situasi dan kondisi yang terjadi saat ini. Kerja sama ini bertujuan untuk membantu Usaha Mikro, Usaha Kecil dan Usaha Menengah yang kegiatan usahanya terdampak oleh pandemi COVID-19,” ujar Direktur Bisnis BRI Agro Sigit Murtiyoso.
Kerja sama yang dilaksanakan kali ini adalah tentang Penjaminan Pinjaman Program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN), di mana Jamkrindo dan Askrindo memberikan penjaminan kepada BRI Agro selaku bank atas risiko pengembalian Pinjaman Program PEN yang diberikan kepada Terjamin (debitur UMKM).