Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ini 10 Jenis Gangguan Tidur Paling Umum Terjadi

Selasa, 16 April 2019 – 22:06 WIB
Ini 10 Jenis Gangguan Tidur Paling Umum Terjadi - JPNN.COM
Mendengkur. Foto: Futuready

Kondisi ini dapat disebabkan oleh obstruksi jalan napas atas yang mengakibatkan apnea tidur obstruktif atau kegagalan otak untuk memulai napas, yang disebut sleep apnea pusat. Sleep apnea dapat menyebabkan atau memperburuk kondisi medis lainnya, termasuk hipertensi, gagal jantung, dan diabetes.

2. Insomnia

Insomnia adalah ketidakmampuan untuk mendapatkan jumlah tidur yang cukup. Hal ini dapat ditandai dengan kesulitan tidur atau tetap tidur untuk waktu yang lama.

Kebanyakan penderita insomnia menghabiskan 20-30 menit bahkan lebih untuk bisa kembali pulas di malam hari. Jika ini terjadi setidaknya 3 malam per minggu dan berlangsung selama setidaknya 3 bulan, itu disebut insomnia kronis. Insomnia adalah gangguan tidur yang paling umum, memengaruhi sekitar 10 persen orang dewasa dengan banyak faktor penyebab.

3. Kelumpuhan tidur

Gangguan ini ditandai dengan ketidakmampuan sementara untuk bergerak sambil beralih dari tidur ke posisi bangun.

Di Indonesia, gangguan ini biasa dikenal sebagai ketindihan. Kelumpuhan tidur mungkin menakutkan karena seseorang tampak terjaga, tetapi tidak bisa bergerak. Kelumpuhan tidur dapat juga merupakan gejala narkolepsi.

4. Sindrom kaki gelisah

Sindrom kaki gelisah adalah gangguan gerakan neurologis yang ditandai dengan perasaan tidak menyenangkan pada kaki yang terkait dengan kebutuhan untuk bergerak.

Gangguan tidur merupakan suatu kumpulan kondisi yang memengaruhi jumlah, kualitas, atau waktu tidur. Seseorang dengan gangguan tidur dapat mengeluh kesulitan untuk memulai waktu tidur dan/atau mempertahankan tidur.

Sumber klikdokter

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close