Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Jakob Oetama Meninggal, Wamenag: Semoga Engkau Selalu Tersenyum di Alam Keabadian

Kamis, 10 September 2020 – 08:22 WIB
Jakob Oetama Meninggal, Wamenag: Semoga Engkau Selalu Tersenyum di Alam Keabadian - JPNN.COM
Zainut Tauhid. Foto: Mesya/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Menteri Agama Zainut Tauhid Sa'adi punya penilaian tersendiri tentang sosok almarhum Jakob Oetama.

Di mata Zainut, pendiri Kompas Gramedia itu namanya sudah melegenda di dunia pers nasional.

Hidupnya didedikasikan sepenuhnya untuk dunia pers, dunia yang membesarkan namanya. 

"Dengan kekuatan cinta dan kesabaran beliau telah berhasil membesarkan pers nasional di negeri tercinta," kata Zainut dalam pesan elektroniknya, Rabu (9/9).

Menurut Zainut, Jakob Oetama menjadi sumber referensi dan inspirasi dari berbagai kalangan jurnalis baik pemula maupun senior.

Jakob Oetama adalah figur jurnalis profesional yang mumpuni dan memiliki komitmen keindonesiaan dan kemanusiaan yang kuat.

"Pak Jakob banyak mengajarkan nilai-nilai humanisme, demokrasi, dan keterbukaan. Keberpihakan pada kelompok kecil, rentan dan tertindas menjadi menu literasi media yang terus dibangun dan dikembangkannya," tutur Waketum Majelis Ulama Indonesia ini. 

Jakob memiliki sikap terbuka untuk menerima kritik dan pendapat. Namun tetap kritis dan konstruktif, karena hal itulah menjadi kekuatannya dalam menjalankan fungsi kontrol pers kepada pemerintah.

Jakob Oetama meninggal dunia, Wamenag Zainut Tauhid Sa'adi menyampaikan kesan tentang sosok pendiri Kompas Gramedia itu

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close