Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Reaksi Politikus Demokrat soal Besarnya Anggaran Pemilu 2024

Selasa, 22 Maret 2022 – 23:00 WIB
Reaksi Politikus Demokrat soal Besarnya Anggaran Pemilu 2024 - JPNN.COM
Anggaran Pemilu 2024 masih dibahas KPU RI bersama DPR RI. Ilustrasi/foto: arsip JPNN.com/Ricardo

jpnn.com, JAKARTA - Anggota Komisi II DPR RI Anwar Hafid mengatakan besarnya alokasi anggaran Pemilu 2024 disebabkan rencana KPU menaikkan honorarium petugas kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS).

Menurut politikus Demokrat itu, KPU terus melakukan rasionalisasi anggaran dari usulan awal sebesar Rp 86 triliun.

"Salah satu faktor besar anggaran itu karena adanya rencana menaikkan insentif panitia ad hoc penyelenggara Pemilu 2024," kata Anwar di Jakarta pada Selasa (22/3).

Dia menjelaskan upaya menaikkan insentif panitia ad hoc ini memang menjadi perhatian DPR RI.

Isu tersebut juga menjadi materi yang ditanyakan saat uji kelayakan dan kepatutan calon anggota KPU.

Saat ini, rasionalisasi anggaran Pemilu 2024 itu masih terus dilakukan oleh KPU bersama Badan Anggaran (Banggar) DPR RI.

"Pembicaraan masih dilakukan di tingkat Badan Anggaran, di mana hampir semua fraksi setuju," ucap Anwar.

Sebelumnya, anggota KPU RI Evi Novida Ginting Manik menilai usulan lembaganya untuk menaikkan honorarium petugas KPPS dari Rp 500 ribu menjadi Rp 1 juta telah menyesuaikan beban kerja.

Politikus Demokrat Anwar Hafid merespons besarnya anggaran Pemilu 2024 yang diusulkan KPU ke DPR RI.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close