Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Baznas Bazis DKI Gelar Program Bedah Kawasan Kumuh di Kampung Melayu

Rabu, 26 Mei 2021 – 21:58 WIB
Baznas Bazis DKI Gelar Program Bedah Kawasan Kumuh di Kampung Melayu - JPNN.COM
Leli Yuliana, Ibu Rumah Tangga (IRT) duduk di depan rumahnya yang bagus melalui program bedah kawasan oleh Baznas Bazis DKI. Foto: Dok. Baznas Bazis DKI

Setiyawan menambahkan warga Kampung Melayu tidak saja merasakan dampak fisik dari bedah rumah, tetapi juga bisa menikmati nilai manfaat lain.

Dia mencontohkan adanya pembekalan dan pelatihan sebagai kampung tangguh yaitu pelatihan kebencanaan, pelatihan UMKM, dan pelatihan pemberdayaan ekonomi. Bahkan warga dapat menikmati fasilitas wifi gratis, dan fasilitas umum untuk ruang interaksi dan kegiatan sosial warga.

Salah satu rumah warga yang dibedah total rumahnya adalah milik Nur Hasanah (55 Tahun). Dijumpai di lokasi, Nur Hasanah menyampaikan sangat bersyukur dan banyak terima kasih kepada Baznas (Bazis) DKI.  

"Saya bersyukur sekali, ya. Ibu-ibu di sini pada senang semua. Banyak yang bersyukur setelah rumahnya jadi bagus begini. Mungkin ini berkat doa ibu-ibu di sini kali, ya, sehingga rumahnya pada di bedah semua,” kata Nur Hasanah menyampaikan perasaannya setelah rumahnya dibedah Baznas (Bazis) DKI.

Saat diukur, kata dia, ibu-ibu pikirnya hanya bedah biasa.

“Eh, begitu jadi, dibedah semua dan jadi bagus banget, di tingkat tiga. Sehingga kami nggak lagi gelisah dan khawatir kalo ada banjir bisa langsung naik," kata Nur Hasanah.

Warga lainnya, Leli Yuliana, Ibu Rumah Tangga (IRT) dengan rasa haru mengaku merasa mimpi mendapatkan rumah yang bagus seperti saat ini.

"Alhamdulillh rumah saya yang dulu lapuh, rusak parah, sudah bertahun-tahun ga bisa dibenerin sekrang jadi bagus banget, banget, banget. Ini benar-benar terasa mimpi buat kami, kayaknya ngumpulin uang bertahun-tahun juga enggak mungkin rumah kami bisa seperti saat sekrang ini," cerita Ibu Leli Yuliana yang saat ditemui sedang duduk tepat di depan pintu rumahnya.

Sebanyak 42 rumah warga yang masuk kategori rusak berat dan tidak layak huni di Kampung Melayu, sudah berubah setelah dibangun melalui Program Bedah Kawasan Baznas (Bazis) DKI.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close